Diskes Tetapkan Kota Pekanbaru Status KLB 

Terserang Penyakit Difteri,  Satu orang Meninggal Dunia

Zaini Rizaldy

PEKANBARU -(KIBLATRIAU. COM) -- Saat ini,  Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru menetepkan status Kejadian Luar Biasa (KLB) Difteri di Pekanbaru. Status KLB ini ditetapkan menyusul ditemukan korban meninggal dunia akibat terserang penyakit Difteri.

"Ya kita dapat laporan ada pasien Difteri yang sebelumnya sempat dirawat di RSUD Arifin Ahmad dan  meninggal dunia pada hari Sabtu tanggal 6 Oktober kemarin," ungkap Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Zaini Rizaldi, di Kantor Dinas Kesehatan, Jalan Melur, Kamis, (11/10/2018).

Zaini mengungkapkan, tahun ini ditemukan ada lima kasus difteri di Pekanbaru. Sebagian besar ditemukan di wilayan Kecamatan Tampan. Termasuk yang meninggal. Pasca ditemukannya korban jiwa akibat penyakit Difteri tersebut, pihaknya langsung menetapkan status KLB Difteri di Pekanbaru. 

"Sesuai protap apabila ada kasus dan meninggal dunia, maka itu sudah masuk dalam stataus KLB," terang Zaini. (Sy)


Berita Lainnya...

Tulis Komentar